Mengenal Sosok Kadivmin Kemenkumham Sumsel, Rifqi Adrian Kriswanto

oleh -1439 Dilihat

GERAKRAKYAT.COM, Muara Enim – Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) sebagai langkah Akselerasi Pemerintah dalam Pengimplementasian prinsip Good Governance secara masif dan tentunya menjadi Motivasi ataupun pemicu bagi setiap Instansi untuk menginternalisasikan hal tersebut ke setiap lini pelaksanaan tugas dan fungsi.

Tak terkecuali Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan yang terus gencar dan berkomitmen dalam mewujudkan Pembangunan ZI WBK/WBBM sekaligus membimbing, memonitoring serta mengevaluasi pelaksanaan Pembangunan ZI WBK/WBBM di tataran Unit Pelaksana Tekhnis (UPT).

Tugas besar tersebut menjadi fokus tersendiri bagi Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan yang saat ini di kepalai oleh Rifqi Adrian Kriswanto, SE, M.Si.

Baca Juga :  Wujudkan Zero Overstaying, Lapas Sukabumi Gandeng PN Sukabumi

Sebagaimana Tusi Divisi Administrasi merupakan Divisi yang menangani bidang fasilitatif, Divisi Administrasi menyelenggarakan fungsi pengoordinasian kegiatan di lingkungan Kantor Wilayah, pengordinasian dan penyusunan rencana, program, kegiatan dan anggaran serta evalap, melaksanakan urusan kepegawaian, administrasi keuangan dan perlengkapan, tata usaha dan rumah tangga, serta melaksanakan kehumasan dan pelayanan pengaduan serta pengelolaan teknologi informasi. Disamping itu Divisi Administrasi juga menjalankan sebagian tugas Kantor Wilayah di bidang pembinaan dan dukungan administrasi di lingkungan Kantor Wilayah (PPHTI).

Rifqi Adrian Kriswanto yang saat ini menjabat Kepala Divisi Administrasi Kemenkumham Sumsel dikenal sebagai Sosok yang tegas, lugas dan bijaksana dalam mengkoordinasikan dan melaksanakan program-program Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Pria Kelahiran Cirebon, 29 April 1972 tersebut memulai karir jabatannya pada tahun 2011 sebagai Kasubag Akuntansi dan Pelaporan Wilayah IV Biro Keuangan Sekjen, dengan berbagai Prestasinya Rifqi mendapatkan Promosi sebagai Kepala Bagian Akuntansi dan Pelaporan Biro Keuangan Sekjen.

Baca Juga :  Pemenuhan Air Bersih untuk Warga Binaan, Lapas Kelas IIB Muara Enim dapatkan Dukungan dari Pemkab Muara Enim dan Baznas Muara Enim berupa Pembuatan Sumur Bor

Sederet posisi jabatan lainnya pernah di rasakan Rifqi Adrian yaitu Kabag Penyusunan Program dan Pelaporan Kanwil Jabar, Kabag Pengelolaan dan Pendayagunaan Telematika Biro Perencanaan, Kabid Data dan Pengamanan Jaringan Pusat Data dan Tekhnologi Informasi, Kepala Divisi Administasi Kanwil Maluku Utara serta Kepala Divisi Administrasi Kanwil Sumsel yang di jabat Hingga Saat ini.

Diketahui bahwa Rifqi Adrian Kriswanto merupakan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Pasundan dan Alumni S2 Sospol Universitas Indonesia.

Atas segala pencapaian karir cemerlangnya, suami dari Herti Tatang, SE ini mengaku bersyukur kepada Tuhan Yang Mahaesa. Ia juga mengaku semuanya tidak akan pernah terwujud tanpa dukungan keluarga, orang tua, isteri dan anak serta sahabatnya.

Baca Juga :  Jadikan Lapas yang asri dan sejuk, Lapas Muara Enim Terima Bibit Pohon dari Dinas Lingkungan Hidup Kab.Muara Enim

Dengan Profesionelisme dan Integritasnya, Rifqi senantiasa melahirkan Inovasi-Inovasi unggul. Baru-baru ini Pria 49 Tahun tersebut telah meluncurkan sebuah Inovasi yang berbasiskan Tekhnologi Informasi yaitu Aplikasi SIMANJAKU (Sistem Informasi Manajemen Pertanggungjawaban Keuangan).

Berbagai Karya yang dihasilkan, tak Heran Rifqi yang punya hobby berolahraga sepeda tersebut menorehkan prestasi yang gemilang.

Semoga di Usianya yang menginjak 49 Tahun ini Rifqi Adrian Kriswanto bisa terus memberikan yang terbaik untuk kemajuan Kementerian Hukum dan Ham, Selalu dalam Lindungan Allah SWT serta meraih kesuksesan didunai maupun di Akhirat (gr/adtr)

No More Posts Available.

No more pages to load.