Cegah Gangguan KAMTIB, Rutan Banda Aceh melakukan Perawatan jaringan Listrik

oleh -1322 Dilihat

Rutan Kelas IIB Banda Aceh melakukan pengecekan dan Pemeliharaan Jaringan listrik untuk mengantisipasi terjadinya ganggu Kamtib sesuai dengan arahan Sekjen Pemasyarakatan,Heni Yuwono, Terkait dengan pemeriksaan (Listrik,Air, Komputer dan sebagainya) menjelang Cuti Bersama dan Lebaran Idul Fitri 1443 H/2022 M.

Dalam pemeliharaan dan perawatan jaringan listrik ini , Rutan Kelas IIB Banda Aceh memanggil Teknisi untuk memastikan jaringan kabel listrik dalam kondisi baik dan layak di gunakan sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang menyebabkan terjadinya gangguan Kamtib.

Baca Juga :  Ikuti Pembinaan dan Pendampingan Kepegawaian, Lapas Muara Enim Kemenkumham Sumsel terapkan manajemen SDM yang optimal

Karutan Kelas IIB Banda Aceh, Irhamuddin, Mengatakan ” pemeliharaan Jaringan listrik di Rutan Banda ini tidak hanya di lakukan menjalang Hari raya Idul Fitri saja, tetapi Rutin di lakukan setiap bulannya, termasuk mengganti sarana atau prasarana jaringan listrik yang tidak layak di pakai lagi”.

“Pemeliharaan jaringan listrik ini di harapkan dapat membantu menunjang kinerja pegawai yang dominan menggunakan perangkat elektronik dan adanya listrik yang memadai akan membantu kegiatan yang berhubungan dengan Warga binaan, Termasuk Keamanan dan ketertiban akan lebih terjaga” Ujar Karutan

No More Posts Available.

No more pages to load.