Gandeng IKAI Aceh, Rutan Banda Aceh Laksanakan Kegiatan Rehabilitasi Medik

oleh -1116 Dilihat

Rutan Banda Aceh Jalin Kerjasama dan Penanda Tanganan MOU dengan Ikatan Konselor Adiksi (IKAI) Aceh terkait Kegiatan Rehabilitasi Medik ,Kamis 11 Agustus 2022.

Kerjasama dengan Ikatan Konselor Adiksi (IKAI) Aceh dalam kegiatan Rehabilitasi Medik ini merupakan Komitmen Rutan Banda Aceh dalam menjalankan Program kesehatan sesuai dengan Permenkumham Nomor 12 Tahun 2017 Tentang Penyelenggaraan Layanan Rehabilitasi Narkotika Bagi Tahanan dan Warga Binaan Pemasyarakatan dan juga sebagai perwakilan UPT Pemasyarakatan di Aceh yang masuk 40 UPT Pemasyarakatan percontohan ini telah ditetapkan oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan tahun 2022.

Baca Juga :  Rutan Sambas Raih Penghargaan Terbaik Ke 2 Dari KPPN Singkawang

Rehabilitasi medis ini bertujuan agar warga binaan terlepas dari ketergantungan oleh Adiksi narkoba. Pada tahap ini, dokter akan memeriksa kesehatan pecandu, baik kesehatan fisik.

Ada beberapa metode yang digunakan dalam pelaksanaan program rehabilitasi medik oleh IKAI Aceh diantaranya metode konseling,Terapi kelompok Suppory Family Group, case Conference (sidang kasus).

Kepala Rutan Kelas IIB Banda Aceh, Irhamuddin, dalam Kerjasama ini mengatakan ” kegiatan rehabilitasi medik ini merupakan upaya agar warga binaan mendapatkan penyuluhan mental/Fisik dan untuk mengetahui bagaimana cara mengurangi adiksi terhadap Narkotika dan rehabilitasi yang di berikan ini semoga dapat membuat warga binaan sadar bahwa narkotika dapat itu merusak tubuh mereka”.

Baca Juga :  Kepuasan Publik Jadi Orientasi Lapas Muara Enim dalam Berikan Layanan selama Idul Fitri

Sementara itu, Firdaus, ICAP1 selaku ketua IKAI Aceh mengatakan ” Rehabilitasi yang di lakukan di rutan kelas IIB Banda Aceh ini merupakan upaya penyadaran kepada warga binaan bahwa yang mereka lakukan selama ini perbuatan yang salah serta membangun kembali kepercayaan diri dan pola pikir dan perilaku warga binaan agar terlepas dari jeratan narkotika”

No More Posts Available.

No more pages to load.