Pekan Olahraga digelar Lapas Sukabumi Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59

oleh -528 Dilihat

 

Sukabumi- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sukabumi menggelar acara Pekan Olahraga Pemasyarakatan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59, Jum’at (10/03/2023).

Bertempat di lapang Lapas Sukabumi, kegiatan diawali dengan apel pembuka yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Sukabumi, Christo Toar dan diikuti oleh seluruh petugas Lapas Sukabumi serta perwakilan atlet warga binaan Lapas.

Dalam sambutan, Kalapas Sukabumi menyampaikan bahwa Pekan Olahraga Pemasyarakatan ini bukan hanya sebuah seremoni saja, akan tetapi untuk memupuk para atlet memiliki jiwa ksatria dan memiliki sikap sportifitas.

Baca Juga :  Sebut Penangkapan Munarman Cederai profesi Officium nobile Advokat, Ratusan Advokat di Palembang bergerak

“Tadi dibacakan terkait janji atlet, maka kita sebagai peserta yabg ikut kegiatan ini harus bisa mengimplementasikan sportifitas dan juga harus memiliki jiwa ksatria dalam bertanding, sehingga acara bisa berjalan dengan lancar dan aman” ucap Christo.

Kalapas Sukabumi juga menyampaikan bahwa tema kegiatan acara ini adalah “Transformasi Pemasyarakatan Semakin PASTI BerAKHLAK, Indonesia Maju” maka petugas lapas harus bisa profesional dalam menjalankan tugas dan para warga binaan harus bisa menjadi orang yang lebih baik lagi setelah menerima pembinaan, khususnya dalam kegiatan ini.

Baca Juga :  LAPAS BUKITTINGGI TERTIBKAN ADMINISTRASI RUMAH DINAS

“Tema Pekan Olahara ini adalah Transformasi Pemasyarakatan Semakin PASTI BerAKHLAK, Indonesia Maju, maka para petugas harus bisa mengimplementasi nilai-nilai tersebut dalam wujud pembinaan, dan warga binaan harus bisa menerima pembinaan agar bisa menjadi orang yang lebih baik lagi”

Diketahui kegiatan Pekan Olahraga Pemasyarakatan ini dilaksanakan sebanyak dua pertandingan olahraga yaitu Volley dan Futsal yang digelar dari tanggal 9 hingga 13 Maret 2023

No More Posts Available.

No more pages to load.