Petugas Lapas Muara Enim ajak warga binaan senam bersama

oleh -1195 Dilihat

Muara Enim- petugas lapas Muara Enim bersama warga binaan pemasyarakatan (WBP) melakukan senam bersama di lapangan Lapas Muara Enim, Kamis( 12/5/2022)

Pada kegiatan senam bersama tersebut Kasiminkamtib Agusnadi turut di dampingi Kaur Umum Ari Septemi memonitor langsung kegiatan senam bersama para Warga Binaan.

Kalapas Muara Enim Herdianto melalui Kasiminkamtib Agusnadi mengatakan bahwa senam pagi rutin dilaksanakan guna untuk menumbuhkan kesadaran pentingnya hidup sehat dan bugar.

Baca Juga :  WBP Lapas Kelas IIA Bukittinggi berkebun di kompleks bangunan eks Lapas Bukittinggi

“Kegiatan ini juga merupakan bagian dari proses Reintegrasi Sosial bagi para WBP,” Imbuh Agusnadi

“Kesehatan dan kebugaran tubuh yang terjaga dapat menjadikan pikiran lebih fresh, secara tak langsung juga akan membuat jiwa seseorang dapat fokus terhadap segala aktifitas nya, ” Tukas Agusnadi

“Senam ini program yang sangat baik dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Oleh karena itu kita harus menggerakan tubuh kita agar tidak kaku,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemasayrakatan Bersih-Bersih, Lapas Muara Enim Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Kantor

“Tidak hanya senam bersama, Dalam kegiatan ini para Warga Binaan mendapatkan arahan dan motivasi dari para petugas,” Lanjut Agusnadi

“Sehingga dalam menjalani pembinaan, mereka bisa mengikuti segala program pembinaan dengan baik dan pada akhirnya diharapkan menjadi pribadi yang baik pada saat bebas nanti,” Ungkap Agusnadi

No More Posts Available.

No more pages to load.